GUY5GfW6TSdpTfG9BSA0TfC7BY==
Light Dark
Resep Menata Toko Sembako Biar Semakin Laris

Resep Menata Toko Sembako Biar Semakin Laris

Resep Menata Toko Sembako Biar Semakin Laris
Daftar Isi
×
Resep menata toko sembako

Resep Menata Toko Sembako Biar Semakin Laris -  Tahukah kamu sebagian besar pembeli tertarik belanja karena tampilan toko sembako? itulah mengapa menata toko sembako menjadi bagian strategi agar toko sembako ramai.

Kelihatan sepele tapi kalau asal-asalan menata toko akibatnya bisa fatal. Toko yang seharusnya terlihat penuh jadi sebaliknya.

Nah...pada artikel kali ini saya akan membagikan trik menata toko sembako berdasarkan pengalaman. Anda tidak harus sama plek mengikuti trik ini tapi yang penting toko terlihat penuh.

Resep Menata Toko Sembako Biar Semakin Laris

Berikut trik yang bisa Anda lakukan untuk menata tokonya biar laris manis banyak yang beli.

1. Menata Barang rencengan

Gunakan gantungan yang terbuat dari pipa besi kecil yang digantung diatas langit langit toko. Gunakan 3 sampai 4 pipa agar pajangannya bisa banyak (Lihat gambar diatas). Barang rencengan contohnya kopi sachet, minuman sachet, shampo sachet, pembersih lantai, minuman sereal dan masih banyak lagi.

Sebaiknya memajang lebih dari 1 renceng untuk setiap itemnya. Rapatkan antara item yang satu dan yang lain. Perbanyak barang rencengan terutama yang modalnya kecil sehingga pajangan banyak tapi modalnya nggak banyak.

Baca juga: 10 Barang Sembako Cepat laku

2. Menata barang kemasan barang kemasan kotak atau pouch

Rak toko sembako


Gunakan rak besi atau rak kayu kokoh untuk memajang barang dagangan yang kemasannya kotak contohnya mie instan, minyak goreng kemasan, Sunlight, kecap dan lain-lain. Bisa juga untuk menyimpan barang-barang yang berat seperti susu kaleng, gula pasir kemasan, sarden, minuman kemasan dan lain-lain.

3. Menyimpan beras

Resep menata toko sembako


Gunakan ember ukuran besar beberapa biji. Kalau bisa 3 buah untuk menyimpan beras kualitas murah, sedang dan bagus. Bisa juga dengan kotak berbahan kayu. Jangan lupa posisinya yang rendah sehingga pembeli bisa mengecek beras dengan mudah.

Demikianlah trik seputar resep menata toko sembako biar semakin laris, semoga bermanfaat!

0Komentar

Special Ads
Special Ads