1000 Dolar Pertama dari Youtube. Periode 2017 Hingga 2022 - Tak sengaja saya buka arsip penghasilan dari youtube. Tak menyangka ternyata setelah diakumulasikan dari gajian pertama kali hingga yang terakhir sudah menembus $1100++
Saya awal pertama kali membuat channel pada Maret 2017 dan terakhir menerima gaji pada Desember 2022. Sebuah perjalanan panjang untuk meraih penghasilan dari youtube.
Kecintaan saya pada dunia audio visual membuat saya betah mengelola channel meski banyak tantangan dan hasilnya juga tidak seberapa. Namun dengan kesabaran akhirnya saya bisa merasakan gaji pertama saya dari youtube dan disusul gajian berikutnya hingga terkumpul $ 1100++
Tips Sederhana menghasilkan uang dari Youtube
Belum layak sebenarnya saya berbagi tips menghasilkan uang dari Youtube namun biarlah ilmu yang sedikit ini saya bagikan siapa tahu ada manfaatnya.
1. Rajin upload video
Manfaat terbesar dari sering upload adalah kamu akan terbiasa membuat konten. Kualitas video lama kelamaan jadi bagus, jago edit, ngomong lancar, bikin thumbnail oke.
Rajin upload akan menambah view meski sedikit kalau jumlahnya banyak akan jadi banyak apalagi jika ada video yang viral.
Baca Juga: 6 Peralatan Penting Content Cretator Video
2. Analisa channel
Melalui studio youtube kamu bisa melihat perkembangan channel secara detail dan yang terpenting adalah niche video yang paling diminati penonton. Perbanyak video di niche tersebut sehingga peluang mendatangkan penonton semakin banyak.
Lebih menguntungkan jika kamu membuat video yang sesuai dengan hobi. User eksperience nya lebih kental sehingga penonton akan betah nonton videonya.
Contoh saya pernah membuat video cara mengatasi PC yang restart sendiri, karena videonya memang terbukti jadi normal, videonya sampai sekarang masih banyak yang menonton.
3. Variasikan cara penyajian video
Maksimalkan semua cara penyajian video mulai dari video berdurasi panjang, video shorts atau live. Begitu pula dengan jenisnya mulai dari review, tutorial, bincang-bincang, collabs, trobel shoting sehinga kontennya semakin bervariasi.
Amati jenis video mana yang paling banyak menyedot penonton? itulah yang diperbanyak. Tak masalah jika harus keluar modal, misalnya video review, toh produknya bisa dijual lagi setelah direview.
4. Selalu jaga kualitas video
Kenyamanan menonton video ada pada kualitas videonya. Semakin bening gambarnya akan semakin enak di tonton. Pastikan videonya stabil dan fitur EIS cukup membantu atau dengan bantuan tripod maupun gimbal.
Perhatikan kualitas suara jika videonya memang ada suara vokal. Gunakan microphone yang sensitif jika pengambilan gambar ada di luar ruangan atau jarak kamera dan suara agak jauh.
5. Selalu berinteraksi dengan penonton
Jangan lupakan interaksi dengan penonton. Balas komentar penonton apalagi yang sifatnya penting. Jika tidak perlu dijawab bisa di like atau love komentarya. Dengan cara ini penonton akan merasa dihargai sehingga tak segan-segan balik lagi.
1000 dolar pertama dari youtube bagi saya merupakan pencapaian yang luar biasa meski butuh waktu yang panjang. Sekarang saya tinggal menikmati dan melanjutkan yang telah ada dengan memperbanyak video.
0Komentar
Dilarang nyepam ! Apalagi menyelipkan URL (Hidup/Mati) atau promosi dikolom komentar ! Mau Promo Silahkan Pasang Iklan