GUY5GfW6TSdpTfG9BSA0TfC7BY==
Light Dark
 3 Langkah Mudah Mengatur Keuangan Usaha

3 Langkah Mudah Mengatur Keuangan Usaha

3 Langkah Mudah Mengatur Keuangan Usaha
Daftar Isi
×
Keuangan usaha

MEDIAKOMPILASI.COM – Saya punya pengalaman mengelola bisnis sembako dengan omset jutaan rupiah. Saat itu saya sadar betul jika keuangan warung tidak dikelola dengan baik akan berdampak buruk bagi usaha.

Bagaimana tidak? Bisnis tersebut merupakan pekerjaan utama saya sehingga perputaran uang tidak hanya kewarung sembako tapi dipakai juga untuk kebutuhan pribadi. Untungnya saya memiliki seperangkat komputer yang bisa saya gunakan untuk membantu mengatur keuangan usaha.

Bagaimana cara mengatur keuangan usaha? Ini yang akan saya coba ulas tentunya berdasarkan pengalaman pribadi sehingga bisa dipraktekkan dengan mudah. 

Langkah Mudah Mengelola Keuangan Bisnis

Tips ini cocok sekali untuk bisnis UMKM atau bisnis skala rumahan. Oke Langsung saja, berikut 3 langkah mudah mengelola keuangan bisnis selengkapnya. Simak informasinya sampai tuntas.

1. Pisahkan keuangan bisnis dengan pribadi

Ada yang beranggapan, usaha ini usaha Saya dan pakai uang Saya terserah mau saya gunakan untuk apa uangnya. Bisnis tetaplah  bisnis, meskipun skalanya kecil tetap butuh pengelolaan keuangan yang baik apalagi jika omsetnya sudah jutaan.

Bayangkan jika salah duga, uang yang sebenarnya modal tapi dianggap uang laba karena tidak pernah membuat laporan keuangan. Hal seperti ini tentu kurang bagus bagi kelangsungan usaha.

Langkah pertama yang harus pebisnis lakukan adalah memisahkan uang untuk usaha atau modal dengan uang pribadi. Silahkan mengambil uang untuk keperluan pribadi tapi dengan catatan sudah dilakukan laporan kas sehingga sudah diketahui berapa keuntungan usahanya.

2. Buat laporan keuangan sederhana

Membuat laporan keuangan usaha itu sebenarnya mudah bahkan saat sekolah sudah diajarkan cara membuat buku kas 2 lajur. Tidak harus menggunakan alat yang mahal. Namun untuk mempermudah bisa menggunakan komputer atau laptop sehingga dalam membuat laporan semakin mudah dengan aplikasi dari Microsoft office.

Hitung total semua pemasukan dan pengeluaran lalu tinggal dihitung selisihnya dan itu adalah keuntungan dari usaha.

3. Rajin mencatat transaksi

Kunci dari sebuah laporan keuangan adalah catatan dari setiap transaksi sekecil apapun. Ini butuh kebiasaan dan akan terasa berat jika tidak terbiasa. Rajinlah mencatat setiap pengeluaran dan pemasukan tiap hari dibuku kas. Dengan bantuan aplikasi komputer semua itu mudah dilakukan namun memang butuh konsistensi.

Saat akhir bulan, saatnya membuat laporan kas bulanan untuk menentukan berapa keuntungan usahanya.

Demikianlah Informasi seputar langkah mudah mengatur keuangan usaha, Semoga tips ini bermanfaat khususnya bagi pemula.

0Komentar

Special Ads
Special Ads