Urap Kuliner Tradisional Menggugah Selera-Kuliner tradisional Indonesia itu bahan bakunya tak jauh-jauh dari dari kelapa,Tak percaya? Ini dia sederet kuliner yang menggunakan kelapa ada opor ayam,rendang daging,Gulai,Gudeg,Nasi uduk.Itu baru masakannya belum jajanan pasarnya.Apapun masakannya jika sudah menggunakan kelapa terutama santan rasanya akan terasa gurih dan nikmat.
Masyarakat Indonesia sendirii bisa dikatakan menyukai kuliner yang gurih-gurih buktinya jika anda datang ke rumah makan pasti akan anda temukan menu masakan yang bersantan.Namun dari sekian banyaknya kuliner yang menggunakan kelapa ada satu jenis kuliner yang mulai langka keberadaannya.Coba tebak kira-kira kuliner apakah itu? URAP…
Coba anda datang ke Warteg atau ke Rumah makan Padang rasanya anda tidak akan menemukan kuliner ini.Urap merupakan kuliner yang termasuk golongan sayur dimana dalam penyajiannya sayuran seperti kacang panjang,kol,taoge,Kangkung yang sudah direbus diaduk dengan parutan kelapa yang dicampur dengan bunbu-bumbu seperti cabe merah,bawang merah,bawang putih,terasi yang dihaluskan bisa juga ditambahkan air asam atau kencur kemudian bumbu kelapa tersebut dikukus atau disangrai.
Baca juga :
5 Kuliner Lezat berbumbu Kacang Lezaat Bergizi
Wow Kuliner Lezat Ini Berbahan Dasar Singkong Loh
5 Jajanan Pasar Tempo Dulu Tetap Eksis Hingga Sekarang
Urap umumnya dimakan bersama nasi dan lauk pauk tapi yang paling nikmat jika dipadukan dengan ikan asin.Sewaktu masa kecil ibu saya dikampung sering membuat menu urap ini dan seringnya jadi menu untuk “Nasi Ponggol” yaitu nasi yang dibungkus daun jati dan diberikan untuk orang-orang yang bekerja disawah.
Urap dulunya sering digunakan pada nasi tumpeng untuk merayakan khataman Al quran atau menyambut hari-hari besar Islam.Sayangnya budaya itu sudah mulai punah tergantikan oleh Nasi Dus dengan lauk yang katanya lebih modern seperti ayam Fried Chiken ala Amerika.
Padahal Urap merupakan kuliner yang gurih dan lezat yang akan mampu menggugah selera makan anda apalagi bahannya dari sayur mayur rebus gizinya sudah pasti terjamin.Apapun lauknya mau tempe goreng,tahu goerng ikan goreng atau ayam goreng acara makan anda akan terasa nikmat.
Yuk…Share informasi ini agar masyarakat merasa memiliki kuliner asli Indonesia Urap ini sehingga tidak punah apalagi sampai diklaim negara tetangga sebagai makanan khas mereka.Makan Urap...siapa takut!
Urap, Credit : https://jv.wikipedia.org/wiki/Gambar:Urap.JPG |
Coba anda datang ke Warteg atau ke Rumah makan Padang rasanya anda tidak akan menemukan kuliner ini.Urap merupakan kuliner yang termasuk golongan sayur dimana dalam penyajiannya sayuran seperti kacang panjang,kol,taoge,Kangkung yang sudah direbus diaduk dengan parutan kelapa yang dicampur dengan bunbu-bumbu seperti cabe merah,bawang merah,bawang putih,terasi yang dihaluskan bisa juga ditambahkan air asam atau kencur kemudian bumbu kelapa tersebut dikukus atau disangrai.
Baca juga :
5 Kuliner Lezat berbumbu Kacang Lezaat Bergizi
Wow Kuliner Lezat Ini Berbahan Dasar Singkong Loh
5 Jajanan Pasar Tempo Dulu Tetap Eksis Hingga Sekarang
Urap umumnya dimakan bersama nasi dan lauk pauk tapi yang paling nikmat jika dipadukan dengan ikan asin.Sewaktu masa kecil ibu saya dikampung sering membuat menu urap ini dan seringnya jadi menu untuk “Nasi Ponggol” yaitu nasi yang dibungkus daun jati dan diberikan untuk orang-orang yang bekerja disawah.
Urap dulunya sering digunakan pada nasi tumpeng untuk merayakan khataman Al quran atau menyambut hari-hari besar Islam.Sayangnya budaya itu sudah mulai punah tergantikan oleh Nasi Dus dengan lauk yang katanya lebih modern seperti ayam Fried Chiken ala Amerika.
Padahal Urap merupakan kuliner yang gurih dan lezat yang akan mampu menggugah selera makan anda apalagi bahannya dari sayur mayur rebus gizinya sudah pasti terjamin.Apapun lauknya mau tempe goreng,tahu goerng ikan goreng atau ayam goreng acara makan anda akan terasa nikmat.
Yuk…Share informasi ini agar masyarakat merasa memiliki kuliner asli Indonesia Urap ini sehingga tidak punah apalagi sampai diklaim negara tetangga sebagai makanan khas mereka.Makan Urap...siapa takut!
0Komentar
Dilarang nyepam ! Apalagi menyelipkan URL (Hidup/Mati) atau promosi dikolom komentar ! Mau Promo Silahkan Pasang Iklan