GUY5GfW6TSdpTfG9BSA0TfC7BY==
Light Dark
Back Up Template Blog Sebelum Diganti itu Penting lho! Jangan Remehkan

Back Up Template Blog Sebelum Diganti itu Penting lho! Jangan Remehkan

Back up template Blog
Daftar Isi
×
Back Up Template Blog Sebelum Diganti itu Penting lho! Jangan Remehkan-Enaknya pakai platform blogspot anda bisa gonta-ganti template blog sesukanya dan pilihan templatenya banyak bahkan bisa gratis pula makanya nggak komplit kalau jadi blogger belum mencoba template blog buatan berbagai desainer template.Kalau di Indonesia anda pasti paham dengan desainer berikut ini mas Sugeng,Arlina,Adhy suryadi meskipun gratisan templatenya cukup menawan bahkan fitur-fiturnya selalu mengikuti perkembangan teknologi.

Back Up Template

Tak salah memang gonta-ganti template blog karena memang itu hak masing-masing blogger walaupun sebenarnya menurut para webmaster tidak dianjurkan terlalu sering ganti template blog karena akan berpengaruh pada proses indeks mesin pencari.Saya sendiri sudah tak terhitung lagi mencoba berbagai template blog mulai dari Johny wuzz,Thesis,Kompimales,Fastest Magz sampai template responsive.

Tapi itu dulu waktu saya baru belajar ngeblog dan trafik blog masih dibawah 50 visitor/hari tapi sekarang setelah serius ngeblog kebiasaan itu jarang saya lakukan kecuali untuk eksperimen itu saja menggunakan blog tersendiri.Bahkan ketika petama kali membangun blog media kompilasi saya langsung memutuskan menggunakan template blog premium harapannya tentu saja biar nggak gonta ganti lagi.

Namun faktanya pergantian template blog tak bisa saya hindari alasan mendasarnya karena ingin berkesperimen untuk meningkatkan CTR adsense saya tak begitu menghiraukan lagi apakah template itu premium atau tidak asal bisa menghasilkan CTR adsense yang lumayan itulah yang akan saya pakai.Seperti yang baru saya alami baru-baru ini berniat untuk meningkatkan CTR adsense saya mengganti template blog ini dengan template blog premium yang menurut saya fiturnya oke banget.

Namun pergantian tersebut ternyata berefek pada penurunan trafik yang cukup drastis.Hal ini tidak pernah saya alami sebelumnya dan selama 2 hari trafik masih belum pulih walaupun menurut desainernya trafik akan bisa pulih namun karena saya tidak mau menanggung resiko akhirnya dihari ke-3 berdasarkan masukan sahabat blogger saya memutuskan untuk mengganti template keasalnya dan untungnya trafik bisa pulih seperti sedia kala.Baca juga : Trafik Kembali Normal Setelah Ganti Template Blog Asal

Yang perlu saya garis bawahi disini adalah saat pergantian template blog keasalnya dimana saya bisa melakukannya dalam hitungan menit sudah bisa tampil seperti semula padahal pergantian template blog biasanya disertai kostumisasi untuk menu navigasi,feed burner,social media button atau memasang script iklan yang tentu saja membutuhkan waktu yang tidak sebentar,Hal itu bisa terjadi karena sebelum mengganti template blog saya terlebih dahulu mem-back up template blog sebelum diganti.

Dengan adanya back up template blog saya bisa dengan mudah mengupload kembali template blog asal dengan tampilan yang  sama persis tanpa perlu kustomisasi yang memakan waktu.Setelah pergantian template blog dalam hitungan jam trafik sudah bisa pulih seperti semula hingga hari ini.Kesimpulannya jika trafik blog anda sudah lumayan bagus kemudian ingin mengganti template blog sebaiknya back up template blog sebelum diganti hal ini untuk mengatisipasi hal-hal yang tidak diinginkan misalnya trafik turun drastis atau error.

0Komentar

Special Ads
Special Ads