GUY5GfW6TSdpTfG9BSA0TfC7BY==
Light Dark
Selamat Tinggal 2015 Tahun Ngeblog Penuh Kejutan

Selamat Tinggal 2015 Tahun Ngeblog Penuh Kejutan

Peristiwa ngeblog Penting 2015
Daftar Isi
×
MEDIAKOMPILASI.COM-Dalam hitungan jam tahun 2015 akan meninggalkan kita semua berganti tahun baru 2016.Tidak seperti tahun-tahun sebelumnya tahun 2015 sudah banyak meninggalkan kesan tersendiri khususnya bagi perjalanan ngeblog saya yang genap memasuki usia 4 tahun.Sengaja saya menulis artikel ini untuk mengenang perjalanan ngeblog ditahun 2015 yang akan saya jadikan sebagai bahan evaluasi ditahun 2016 nanti.

Secara statistik,ngeblog saya ditahun 2015 mengalami banyak kemajuan.Hal ini tentu patut disyukuri karena jujur saja saya ngeblog hanya bermodalkan semangat,komputer jadul yang kadang ngadat,paket internet yang pas-pasan,kemampuan tehnis blogging yang masih minim atau blog yang gratisan namun sedikit demi sedikit melalui proses belajar secara otodidak dan banyak berlatih saya mulai bisa menikmati hasilnya.
Bagi saya saat ini ngeblog merupakan kegiatan mengisi waktu luang yang sangat menyenangkan selain bisa menyalurkan hobi menulis ternyata bisa menghasilkan uang meskipun masih kecil.Berikut ini beberapa peristiwa penting dalam perjalanan ngeblog saya yang membuat tahun 2015 begitu berkesan dihati saya.

Saya menjadi penayang Google Adsense.
Peristiwa ini paling menggembirakan dalam perjalanan ngeblog saya karena mendapatkan akun google adsense tidak mudah,sudah beberapa kali mendaftar ditolak bahkan saya sempat melupakan google adsense selama hampir 2 tahun lamanya.Saya waktu itu lebih memilih menekuni PPC lokal dan affiliasi lokal namun karena hasilnya kecil lama kelamaan terpikir lagi untuk mendaftar Goolge adsense.

Setelah mencari informasi sebanyak-banyaknya cara mendaftar google adsense agar bisa diterima akhirnya pada tanggal 04/02/2015 saya mencoba membuat blog baru dengan domain TLD gratisan yang saya custom domain setelah berisi sekitar 20 artikel saya beranikan mendaftar kegoogle adsense tepatnya tanggal 24/02/2015.Tak disangka-dsangka seminggu kemudian saya mendapatkan surat cinta dari google yang menyatakan saya diterima menjadi penayang google adsense.Bagi saya inilah peristiwa yang paling berkesan dalam perjalanan ngeblog saya bahkan menjadi tonggak perubahan dalam pola ngeblog saya.

Trafik Blog Mencapai 1000 visitor
Bagi blogger pemula seperti saya meraih trafik blog 1000 visitor/hari merupakan raihan yang luar biasa karena selama membangun blog belum pernah mencapai trafik sebesar itu.Melihat fakta ini saya jadi yakin jika saya konsisten menulis artikel orisinil tiap hari trafik akan semakin meningkat.Oleh karena itu saya akan selalu berusaha menulis artikel seorisnil mungkin bila perlu sebanyak-banyaknya meskipun topiknya ringan.
Kebehasilan ini tak bisa lepas dari usaha saya yang mencoba menerapkan program one day one post.Meskipun awalnya berat namun lama kelamaan menulis tiap hari jadi terbiasa walaupun kadang hasilnya tidak sesuai target namun secara garis besar hasilnya cukup memuasakan.

Pertama kali Gajian dari Google Adsense
Mendapatkan dolar dari internet merupakan impian saya sejak mengenal blogging dan Alhamdulillah keinginan itu bisa terwujud karena untuk pertama kalinya saya bisa gajian dari google adsense yang nilainya buat saya cukup besar walaupun saya harus menjalaninya selama hampir 7,5 bulan tapi saya tetap bersyukur.Harapan terbesar saya ingin bisa gajian rutin tiap bulan walaupun berat namun dengan kerja keras Insya Allah saya bisa mewujudkannya.

Mendapatkan Klien Pertama Jasa Iklan Mandiri
Sejak mengenal blogging saya sudah pernah mencoba mendapatkan uang dari PPC lokal,affiliasi lokal,Job review dan google adsense namun saya belum pernah mendapatkan uang dari jasa iklan mandiri.Keinginan itu akhirnya terwujud diakhir tahun 2015 salah satu advertiser menghubungi saya lewat email yang bermaksud ingin memasang iklan banner di blog saya dan Alhamdulillah akhirnya mencapai kata sepakat walaupun hanya memasang iklan selama satu bulan buat saya merupakan kejutan yang cukup berkesan dalam perjalanan ngblog saya.Baca juga : Penghasilan dari Jasa Iklan diblog Kenapa tidak dicoba?

Membuat Blog Wordpress Self Hosting Berbayar Pertama
Sejak 2 tahun yang lalu saya memilikI keinginan untuk membuat blog wordpress self hosting berbayar alasannya lebh profesional dan banyak dianjurkan oleh blogger Top namun keinginan itu baru bisa terwujud dipenghujung tahun 2015.Latar belakang saya membuat blog wordpress self hosting berbayar karena saya ingin membangun sebuag blog yang bisa berkembang semakin besar tanpa kuatir blognya dihapus google  karena selama ini saya negblog mengunakan domain atau hositng gratisan dari google.Baca Juga : Membeli Paket Domain Hosting Baru Itulah Pilihan Saya 

Produktifitas menulis artikel semakin meningkat
Jujur saja semenjak menjadi penayang google adsense saya bertekad untuk bisa posting 1000 artikel di blog ini harapannya agar bisa gajian rutin tiap bulan.Faktanya hingga akhir tahun ini saya baru bisa posting diblog ini sejumlah 309 artikel namun secara keseluruhan jika ditotal dengan posting untuk blog saya yang lainnya bisa mencapai 330 artikel selama tahun 2015.Bagi saya ini merupakan prestasi karena ditahun-tahun sebelumnya saya kurang produktif sebagai contoh ditahun 2013 saya hanya mampu menulis artikel sebanyak 151 buah.Baca juga : Memasang Target 1000 artikel per Blog Realistiskah?

Bagaimana dengan Anda kemajuan apa yang sudah Anda raih ditahun 2015?

0Komentar

Special Ads
Special Ads